FORGAN Gelar Kegiatan Pelatihan Jurnalistik, Hukum dan Komunikasi

Dumai – Organisasi Forum Gabungan Wartawan (FORGAN) yang di pimpin Ridwan Safri menggelar Pelatihan Jurnalistik dan Hukum serta pelatihan Komunikasi.

Acara yang di Gelar FORGAN selama dua hari, pada Rabu dan Kamis (28-29 Agustus 2019) bertempat di Kantor Law Office HS & PARTNERS Jln.Natuna No.12A Kelurahan Sukajadi Kecamatan Dumai Kota, Kota Dumai – Riau.
Hal ini dikatakan Ridwan Syafri yang disapa akrabnya Ocu, kegiatan yang digelar Oleh FORGAN ini digelar selama dua hari, guna meningkatkan kualitas atau wawasan Wartawan yang tergabung di FORGAN.
   “Ada 3 Narasumber yang kita hadirkan untuk mengisi acara ini, dan kita bagi dalam dua sesi untuk dua hari,” ucap Ocu, Rabu (28/08/2019).
   “Pada hari ini kita memulai acara Pelatihan Jurnalistik, dengan Narasumber Drs.Wahyudi El Panggabean,MH, dari LEMBAGA PJC (Pekanbaru Journalist Center), selanjutnya hari kedua pelatihan hukum dan pelatihan Komunikasi,” imbuh Ocu.
Lanjutnya, “Dalam acara yang kita gelar ini, hari ini di ikuti peserta Pelatihan Jurnalistik dari jajaran FORGAN sebanyak 35 orang, ditambah peserta luar Organisasi sebanyak 20 orang.” tandas Ketum FORGAN.
Rilis: Humas FORGAN, Zulkifl